Kamis, 28 Februari 2013

Scouneta Creativity Challenge


Scouneta Creativity Challenge adalah suatu agenda yang masuk dalam Program Kerja Dewan Alumni sebagai wadah bertanding bagi anggota penggalang yang tergabung dalam Scouneta. Kegiatan ini diprakarsai oleh para alumni guna meningkatkan kualitas SDM dari para pramuka untuk berkarya. Sesuai dengan motto Scouneta Keep Fighting by Improving, kegiatan ini tentunya diharapkan akan meningkatkan semangat bertanding kepada Pramuka secara sportif.
Adapun kegiatan yang disusun adalah sebagai berikut:
1. Lomba Karya Tulis
2. Scouneta Movie Festival
3. Postering for Gathering
4. Scouneta Patrol Choir
5. Photography Contest
Kegiatan ini dilkukan dalam beberapa periode, di mana setiap mata lombaakan memperebutkan beberapa kategori juara. Berikut Petunjuk Pelaksanaan dan Teknis SCC'2013.




Petunjuk Pelaksanaan SCC'2013

Latar Belakang
Seiring berkembangnya dunia ilmu pengetahuan dan teknologi, seringkali Gerakan Pramuka sebagai korganisasi kepanduan di Indonesia dianggap sebelah mata akibat  ke-tidakkekinian-nya. Banyak orang menganggap Gerakan Pramuka terlalu tidak relevan dengan kehidupan modern seperti sekarang. Padahal opini tersebut jelas-jelas salah.
Gerakan Pramuka adalah organisasi yang sangat mengikuti perkembangan zaman. Terbukti para pramuka bisa dan biasa bersinggungan dengan teknologi di dalam mereka bergiat. Namun memang masih sedikit wahana bagi mereka untuk mengeksplor lebih dalam kekreativitasan mereka. Untuk itu, kami Dewan Alumni Scouneta memandang perlu mengadakan suatu event guna membangkitkan rasa semangat bertanding juga semangat dalam mengembangkan bakat dan minat mereka.

Nama Kegiatan
Kegiatan ini diberi nama Scouneta Creativity Challenge 2013 atau SCC'2013.

Tempat dan Tanggal Kegiatan
Kegiatan ini dilaksanakan di Gugus Depan Tulungagung 01.085 - Tulungagung 01.086, Pangkalan SMP Negeri 1 Tulungagung pada tanggal  23 Maret 2013 (sebagai Festival Scouneta 2013).

Peserta dan Panitia
Peserta selaku sasaran kegiatan ini adalah seluruh anggota aktif Gugus Depan Tulungagung 01.085 - Tulungagung 01.086. Panitia dari kegiatan ini adalah mantan anggota aktif yang sekarang tergabung dalam FAST dari seluruh angkatan.

Lain-lain
Peserta akan memperebutkan beberapa kategori juara sebagai berikut:
1. Lomba Karya Tulis
      Juara Putra I
      Juara Putra II
      Juara Putra III
      Juara Putri I
      Juara Putri II
      Juara Putri III
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Menulis Sangat Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Menulis Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Menulis Cukup 
2. Scouneta Movie Festival
      Penghargaan Regu Naskah Terbaik
      Penghargaan Regu Film Terbaik
      Penghargaan Sutradara Terbaik
      Penghargaan Aktor Terbaik
      Penghargaan Aktris Terbaik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Sandiwara Sangat Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Sandiwara Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Sandiwara Cukup 
3. Postering for Gathering
      Juara Putra I
      Juara Putra II
      Juara Putra III
      Juara Putri I
      Juara Putri II
      Juara Putri III
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Menggambar Sangat Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Menggambar Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Menggambar Cukup 
4. Scouneta Patrol Choir
      Penghargaan Regu Paduan Suara Terbaik I
      Penghargaan Regu Paduan Suara Terbaik II
      Penghargaan Regu Paduan Suara Terbaik III
      Penghargaan Conductor Terbaik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Bernyanyi Sangat Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Bernyanyi Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Bernyanyi Cukup 
5. Photography Contest
      Juara Putra Prestasi Tertinggi
      Juara Putra Prestasi Baik
      Juara Putra Prestasi Cukup
      Juara Putri Prestasi Tertinggi
      Juara Putri Prestasi Baik
      Juara Putri Prestasi Cukup
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Fotografi Terbaik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Fotografi Baik
      Sertifikasi Regu dengan Kemampuan Fotografi Cukup

Petunjuk Teknis SCC'2013

1. Lomba Karya Tulis
      Setiap anggota mengirimkan 1 naskah.
      Ketentuan: berupa esai, topik "Ketidakrelevanan Pramuka Kini dengan Filosofi Tunas Kelapa", judul bebas, tulis tangan bolpoin biru di kertas folio bergalir rangkap dua, margin 3-3-3-3,minimal 20 baris, maksimal 2 halaman (jika lebih dari 1 halaman tidak boleh bolak-balik)
      Kriteria penilaian: format, kesesuaian topik, EYD, struktural kalimat, kejelasan alur, pemilihan kata.
      Batas maksimal pengumpulan naskah: 9 Maret 2013

2. Scouneta Movie Festival
      Setiap regu mengumpulkan 1 naskah dan 1 file video.
      Ketentuan: berupa naskah jadi dan video jadi, tema bebas tanpa unsur percintaan, judul bebas, harus ada minimal satu adegan mengenai pramuka (ada identitas pramuka di dalamnya), durasi maksimal video 30 menit, tidak boleh bertukar aktor tiap tim, untuk pemain putra dalam regu putri atau pemain putri dalam regu putra diperbolehkan dengan aktor atau aktris di luar anggota, file dalam soft file.
      Kriteria penilaian: kerapihan naskah, isi naskah, isi cerita, amanat, kerapihan scene taking, totalitas pemain.
      Batas maksimal pengumpulan naskah: 9 Maret 2013
      Batas maksimal pengumpulan file: 16 Maret 2013

3. Postering for Gathering (Poster dan ScouneCot)
      Setiap regu mengirimkan 3 poster untuk 3 tema (1 poster tiap tema)
      Ketentuan: berupa gambar poster dengan media kertas gambar A3, crayon, pastel, spidol, pensil warna, atau cat air, tema 1: kebersamaan scouneta, tema 2: pramuka penerus kebudayaan bangsa, tema 3: pramuka dan teknologi.
      Kriteria penilaian: kesesuaian tema, keindahan, kerapian, penyampaian tag line, ide.
      Batas maksimal pengumpulan poster: 16 Maret 2013
      Setiap regu mengirimkan 1 orang untuk mengikuti lomba ScouneCot (Scouneta Mascot) pada 23 Maret 2013. Perlengkapan: kertas gambar A4, alat gambar bebas, maskot berupa gambar binatang bebas dan diberi nama, presentasi.
      Kriteria penilaian: keserasian gambar, ide, keindahan, kerapihan, presentasi.

4. Scouneta Patrol Choir
      Setiap regu mengirimkan full team, membawakan 3 lagu wajib dan 2 lagu bebas.
      Ketentuan: ada 1 conductor, lagu wajib (tanpa alat musik): Tanah Air, Hymne Pramuka, Tanduk Majeng. lagu bebas boleh dengan alat musik (bawa sendiri), lagu bebas dilarang menyinggung SARA, dilarang membawa partitur atau catatan lain saat penampilan.
      Kriteria penilaian: musikalisasi, keseriusan, dinamika, harmonisasi, pecahan suara, gerakan, conducting, intonasi, kualitas vokal.
      Tanggal pelaksanaan: 23 Maret 2013

5. Photography Contest
      Setiap regu mengirim 10 foto terbaik.
      Ketentuan: foto dicetak 4R, foto berupa foto regu dalam kegiatan apapun di manapun dengan angel apapun, diutamakan menggunakan kamera digital SLR, tiap foto diberi judul dan keterangan, foto dimsukkan dalam amplop coklat ukuran A4, foto boleh diedit.
      Batas pengumpulan: 16 Maret 2013

Ayo semangat! Tunjukkan regumu lah yang pantas menjadi REGU TERGIAT 2013!

1 komentar:

  1. Usahakan semua regu aktif ya. Inilah lomba yang sebenarnya. Manakala kawan menjadi lawan. Sing penting gak oleh jotos-jotosan. Salam 3fr.

    BalasHapus